Obyek Wisata Ceking Terrace merupakan sebuah obyek wisata yang memiliki ciri khas berupa panorama alam sawah. Panorama alamnya terbentang sepanjang 300 meter yang dapat dinikmati langsung saat perjalanan dari Ubud ke Kintamani atau sebaliknya. Obyek ini terletak di Desa Tegallalang Kecamatan Tegallalang Kabupaten Gianyar.
Saat ini, ceking terrace telah mengalami banyak perubahan, terutama dalam hal penataan obyek. Desa Pakraman Tegallalang selaku pengelola obyek ini telah melakukan banyak pengembangan. Pembelian lahan parkir seluar 33 are, dengan kapasitas kendaraan mencapai 70 mobil. Parkir terletak disebelah selatan dengan jarak sekitar 30 meter dari obyek inti. Pengelolaan obyek ini dengan menerapkan konsep ekonomi kerakyatan, karena telah melibatkan masyarakat dalam kegiatan kepariwisataan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar